LiputanTimes.com – Belakangan Advan Sketsa 2 spesifikasi dan harga seputarnya menjadi pertanyaan di kalangan mahasiswa dan pegiat bisnis.
Pasalnya, Advan Sketsa 2 spesifikasi dan harga bisa dibilang cukup murah dan memiliki fitur-fitur penting yang bisa digunakan dalam berbagai situasi.
Artikel ini akan membahas sedikti mengenai Advan Sketsa 2 spesifikasi dan harga yang akan sebentar lagi akan beredar di pasar Indonesia.
Langsung saja, berikut hal-hal yang perlu kalian ketahui dari tablet mid range ini.
Daftar Isi
Spesifikasi Advan Sketsa 2
Sketsa 2 adalah tablet yang didesain untuk digunakan dalam dunia bisnis, yaitu untuk penggunaan kasir, restoran, manajemen barang, dan kegiatan-kegiatan serupa.
Tablet ini memiliki resolusi layar 1280 x 800 pixel dengan tingkat kerapatan 150 ppi dengan diameter 10.1 inci. Jenis layar yang digunakan adalah IPS LCD yang meskipun murah memiliki tampilan bagus.
Yang menjadi otak dan jantung tablet ini adalah processor quad-core dari UNISOC Tiger T310 yang bertenaga 2 GHz dan juga disokong oleh GPU PowerVR GE8300.
Untuk saat ini Sketsa 2 hanya tersedia dalam varian memori 64/4 GB, tetapi sudah dilengkapi dengan baterai Li-Ion berkapasitas 6000 mAh.
Harga Advan Sketsa 2
‘Tablet rasa laptop’ yang satu ini memang memiliki bentuk dan ukuran yang ideal untuk kegiatan-kegiatan manajemen tetapi juga memiliki kekuatan yang tidak bisa diremehkan.
Menurut situs resmi Advan, dengan harga 2.799.000 kalian akan mendapatkan perangkat Advan Sketsa 2 beserta dengan bonus case, keyboard, dan stylus senilai 600.000 rupiah.
Meski begitu, perlu dicatat bahwa produk ini cukup sulit untuk ditemukan karena sudah habis terjual di beberapa situs jual-beli resmi seperti Tokopedia.
Penutup
Tentunya para pegiat bisnis perlu mempertimbangkan tablet yang satu ini sebagai investasi yang dapat meningkatkan produktivitas usaha.
Dengan harga yang cukup miring dan memiliki keyboard eksternal, tablet ini juga bisa menjadi alternatif bagi mahasiswa yang tidak ingin menghabiskan uang untuk membeli laptop.
Semoga informasi gadget kali ini bisa menjadi pertimbangan ketika para pembaca ingin membeli gadget di range harga 2 jutaan, sampai jumpa lagi di artikel-artikel menarik berikutnya.
***