realme c33

Kekurangan Realme C33 yang Wajib Diperhatikan Sebelum Kecewa

Seperti kita tahu jika perusahaan Realme baru saja meluncurkan smartphone murah terbaru mereka dalam diri Realme C33. Ponsel tersebut menyapa para penggemarnya di Indonesia pada hari Selasa (25/10/2022)kemarin.

Tidak hanya kelebihan Realme C33 yang dapat anda perhatikan, melainkan sebagai smartphone kelas entry level pastinya ada beberapa kekurngan Realme C33 yang perlu anda perhatikan sebelum memilihnya. Hal ini sangat penting untuk dipertimbangkan, untuk menentukan apakah ponsel tersebut sesuai kebutuhan anda atau tidak.

Nah berikut ini kami akan membahas tentang kekurangan Realme C33 yang perlu anda ketahui, diantaranya :

1. Belum Dukung Wifi Dual Band

Kekurangan Realme C33 yang pertama adalah belum adanya dukungan fitur Wifi Dual band. Jadi ketika anda tesambung ke Wifi Publik namun tidak bisa, itu dikarenakan mereka menggunakan router 5 Ghz dengan kecepatan yang lebih ngebut.

Sementara Realme C33 ini hanya mendukung Wifi 802.11 b/g/n dengan kecepatan 2.4 Ghz, maka dari itu anda tidak bisa tersambung pada perangkat Wifi tersebut. Sebagai ponsel murah, Realme C33 ini juga belum mendukung fitur NFC yang umum digunakan untuk transaksi digital.

2. Masih Menggunakan MicroUSB 2.0

MicroUSB 2.0 merupakan teknologi USB yang tergolong usang, karena sekarang sudah ada USB Type-C yang diklaim memiliki kecepatan pengisian daya yang lebih baik. Serta untuk proses transfer datanya pun juga masih lebih cepat dari versi lama tersebut.

Dan sayangnya, kekurangan Realme C33 ini adalah masih memakai sistem microUSB 2.0 tersebut. Tidak mengagetkan memang, karena memang sebagai smartphone murah sehingga pihak perusahaan pun mempertimbangkan betul komponen didalamnya.

Tapi buka berati ponsel murah tidak boleh mendukung USB Type-C, contohnya ada banyak ponsel Rp 1 jutaan yang sudah menggunakannya, seperti Redmi 10C, Realme Narzo 50A Prime, serta Advan G9 Pro.

kekurangan realme c33

3. Baterai Dirasa Kurang Awet

Dengan melihat dukungan baterai 5.000 mAh, pasti banyak orang yang beranggapan jika Realme C33 ini memiliki ketahanan baterai yang baik. Namun faktanya tidak seperti itu, hal ini dibuktikan dalam sebuah pengujian.

BACA JUGA  Resmi Dirilis, Berikut Spesifikasi Lengkap dan Harga Poco X3 GT di Indonesia

Saat diuji oleh PC Mark’s Battery, Realme C33 ini hanya taham sampai 8 jam 9 menit, itu bukanlah waktu ideal untuk ponsel dengan kapasitas baterai 5.000 mAh. Faktor ini disinyalir karena ponsel tersebut tidak memakai chipset semacam Snapdragon 680 yang mampu memberikan efisiensi penyerapan daya.

Cukup sekian dulu ulasan tentang kekurangan Realme C33 yang perlu anda ketahui, semoga bermanfaat dan bisa menjadi bahan pertimbangan anda.

Kelebihan Realme C33