Perusahaan Itel baru saja meluncurkan tablet terbarunya yang menggunakan nama Pad 2. Tablet ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan kerja mobile maupun untuk keperluanpembelajaran anak sekolah.
Itel Pad 2 hadir dengan didkung layar berukuran 10,1 inci serta memiliki setara HD+. Diharapkan dengan spesifikasi layar luas dan tajam ini dapat memudahkan pengguna dalam bekerja, menonton film, serta memenuhi berbagai kebutuhan lainnya.
Menurut Marketing Manager Itel Indonesia, Muhammad Geza Febriandi, kehadiran perangkat ini menjadi solusi bagi para konsumen yang butuh tablet untuk bekerja maupun media pembelajaran anak dengan harga terjangkau.
Menurut Itel, layar besar dan resolusi tinggi Pad 2 memberikan pengalaman visual yang optimal, sehingga cocok untuk berbagai aktivitas pengguna.
Spesifikasi Itel Pad 2
Untuk urusan performanya, Itel Pad 2 ini ditenagai oleh prosesor octa-core Unisoc T606 yang digunakan memungkinkan multitasking yang lancar, sehingga pengguna dapat beralih antar aplikasi dengan mudah.
Sementara itu untuk urusan penyimapanannya, ponsel ini hadir dengan RAM 4 GB dan penyimpanan internal 128 GB, yang bisa diperluas hingga 512 GB dengan kartu microSD.
Selain itu, Itel Pad 2 juga dilengkapi dengan dual speaker yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman mendengarkan musik atau menonton video. Tablet ini juga mendukung koneksi 4G LTE, memungkinkan pengguna untuk tetap terhubung ke internet tanpa perlu perangkat tambahan.
Itel Pad 2 juga dibekali dengan kamera belakang dan kamera depan, masing-masing memiliki resolusi 8 MP, sehingga mendukung kebutuhan fotografi dasar pengguna.
Untuk ketahanan baterainya pun sudah tak perlu diragukan lagi, karena baterai Itel Pad 2 memiliki kapasitas yang sangat besar yakni 6.000 mAh dan dapat diisi ulang melalui port USB-C dengan daya maksimal 10W.
Untuk anda yang tertarik membelinya, harga Itel Pad 2 dibanderol Rp 1.599.000 selama periode 25-27 Mei di Shopee. Setelah periode promosi, harga tablet ini akan naik menjadi Rp 1.699.000. Itel Pad 2 tersedia dalam warna abu-abu.
“Di era digital ini, memiliki tablet yang dapat mengimbangi gaya hidup Anda sangatlah penting. Itel Pad 2 hadir sebagai jawaban atas kebutuhan tersebut, menawarkan kombinasi kinerja, fleksibilitas, dan gaya yang sempurna,” pungkas Muhammad Geza Febriandi.