OnePlus vendor ponsel asal China tersebut barusan meluncurkan posel terbaru mereka yang diberi nama OnePlus Nord CE 4 Lite 5G. Dalam debutnya kali ini ponsel tersebut hadir di pasar Eropa dan India pada Senin (24/6/2024).
Smartphone ini menghadirkan sejumlah fitur yang sudah ada di OnePlus Nord CE 4 “reguler” yang dirilis pada April 2024. Ponsel ini hadir dengan memakai layar AMOLED 6,67 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.400 x 1.800 piksel), refresh rate 120 Hz, dan tingkat kecerahan maksimum 2.100 nits.
Sebagai fitur keamanan, layar dari smartphone ini telah dilengkapi under-display fingerprint (pemindai sidik jari di bawah layar). Ada juga teknologi Aquatouch yang memudahkan penggunaan ponsel meski tangan pengguna dalam keadaan basah terkena air.
Spesifikasi OnePlus Nord CE 4 Lite 5G
Jika dibandingkan dengan pendahulunya, OnePlus Nord CE 3 Lite, ada sejumlah peningkatan spesifikasi. Misalnya, pendahulunya memiliki layar IPS LCD 6,72 inci dengan resolusi Full HD Plus, refresh rate 120 Hz, dan tingkat kecerahan maksimum 680 nits.
Selain itu, pada perangkat sebelumnya untuk pemindai sidik jarinya diintegrasikan dengan tombol daya (power). Secara keseluruhan, OnePlus Nord CE 4 Lite 5G menawarkan berbagai peningkatan dari segi layar dan fitur, memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik dibandingkan dengan versi sebelumnya.
OnePlus Nord CE 4 Lite 5G hadir dengan peningkatan kapasitas baterai dari 5.000 mAh di model Nord CE 3 Lite menjadi 5.500 mAh di versi India, serta 5.110 mAh di versi global. Peningkatan ini menjadikan perangkat tetap ringan meskipun kapasitas baterainya lebih besar dibanding pendahulunya.
Proses pengisian daya menggunakan port USB-C (USB 2.0) dan dalam paket penjualan versi India sudah disertakan kabel USB A-to-C. Namun, untuk versi Eropa, kabel tersebut tidak disertakan dalam paket penjualan.
Pengguna juga bisa menggunakan charger USB-PD, namun output fast charging akan dibatasi hingga 55 Watt saja. Fitur pengisian daya cepat (fast charging) juga mengalami peningkatan, dari sebelumnya 67 Watt di Nord CE 3 Lite menjadi 80 Watt di Nord CE 4 Lite 5G.
Dengan peningkatan ini, mengisi daya hingga penuh untuk baterai berkapasitas 5.500 mAh hanya membutuhkan waktu sekitar 52 menit. Meskipun kapasitas baterai meningkat, OnePlus Nord CE 4 Lite 5G tetap lebih ringan dibandingkan dengan model sebelumnya.
OnePlus Nord CE 4 Lite 5G menghadirkan berbagai peningkatan menarik dibanding pendahulunya, termasuk dimensi 162,9 x 75,6 x 8,1 mm dengan bobot 191 gram. Sebagai perbandingan, Nord CE 3 Lite memiliki dimensi 165,5 x 76 x 8,3 mm dengan bobot 195 gram.
Masuk pada sektor dapur pacunya, OnePlus Nord CE 4 Lite 5G masih masih memakai chipset Qualcomm Snapdragon 695 dengan clockspeed maksimum 2,2 GHz. Chipset ini dipadukan dengan RAM LPDDR4X 8 GB dan media penyimpanan 128/256 GB, sama seperti kedua saudaranya yakni Nord CE 3 Lite dan Nord CE 2 Lite.
Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 14 yang dilengkapi dengan antarmuka OxygenOS 14. Spesifikasi lain yang dimiliki ponsel ini mencakup sertifikasi ketahanan air dan debu dengan rating IP54, yang merupakan pertama kalinya hadir di seri Nord CE Lite.
Berpindah pada sektor fotografinya, Nord CE 4 Lite 5G dibekali dengan kamera utama 50 MP (f/1.8, sensor Sony LYT-600 1/1,95 inci, penstabil gambar OIS) dan ditemani oleh kamera depth 2 MP (f/2.4).
Yang menarik dari ponsel ini adalah, Nord CE 4 Lite 5G menjadi perangkat pertama dari seri Nord CE Lite yang mendapatkan fitur penstabil gambar OIS. Sementar itu pada bagian depan, kamera selfie beresolusi 16 MP ditempatkan dalam modul punch hole.
Kamera ini juga mampu merekam video dengan resolusi 1080p pada 30 fps. Sebagai perbandingan, OnePlus Nord CE 3 Lite hadir dengan kamera utama 108 MP (f/1.8, ukuran sensor 1/1,67 inci, zoom in-sensor tiga kali), kamera makro 2 MP (f/2.4), dan kamera depth 2 MP (f/2.4).
Sementara itu untuk fitur pelengkapnya, ponsel ini juga menyediakan slot microSD, jack headphone 3,5 mm, speaker stereo dengan mode Ultra Volume hingga 300 persen, reverse charging berdaya 5 Watt, GPS, dan NFC.
Semua fitur keren tersebut menjadikan OnePlus Nord CE 4 Lite 5G sebagai pilihan menarik di segmen ponsel kelas menengah.
Harga OnePlus Nord CE 4 Lite 5G
Untuk sementara ini, OnePlus Nord CE 4 Lite 5G sudah bisa dipesan di kawasan Eropa dan India. Harga OnePlus Nord CE 4 Lite 5G di Eropa dibanderol sebesar 330 Euro (sekitar Rp 5,8 juta) untuk varian RAM 8 GB/256 GB.
Di Eropa, ponsel ini tersedia dalam dua pilihan warna: Super Silver (perak) dan Mega Blue (biru cerah). Sedangkan di India, ponsel ini ditawarkan dengan harga 21.000 Rupee (sekitar Rp 4,1 juta) untuk varian RAM 8 GB/128 GB dan 24.000 Rupee (sekitar Rp 4,7 juta) untuk varian 8 GB/256 GB.
Khusus untuk pasar India, terdapat pilihan warna Super Silver (perak) dan Mega Blue (biru cerah), dan tambahan warna eksklusif yaitu Ultra Orange (oranye).
Saat ini belum ada informasi mengenai ketersediaan OnePlus Nord CE 4 Lite 5G ini di negara lain, salah satunya di Indonesia. Jadi untuk anda yang berminat, silahkan tunggu update informasi terbarunya.