realme c61

Realme C61 Rilis di Indonesia, Dibekali Kamera Boba

Realme kembali menghadirkan produk terbarunya untuk pasar Indonesia dengan meluncurkan Realme C61. Ponsel ini ditujukan untuk meramaikan segmen entry level, menawarkan fitur-fitur menarik dengan harga yang sangat terjangkau.

Salah satu daya tarik utama Realme C61 adalah desain kameranya yang menyerupai gaya kamera boba pada iPhone, memberikan kesan premium pada ponsel yang dibanderol di kisaran Rp 1 jutaan ini.

Kehadiran Realme C61 menjadi pilihan yang menarik bagi anda yang mencari ponsel dengan harga terjangkau namun tetap memiliki tampilan modern dan fitur yang fungsional.

Dengan persaingan yang semakin ketat di pasar smartphone entry level, Realme C61 diharapkan mampu memberikan alternatif yang lebih baik bagi anda yang ingin memiliki ponsel canggih tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.

Tidak hanya menawarkan desain yang menarik, Realme C61 juga dilengkapi dengan spesifikasi yang cukup memadai untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari seperti browsing, media sosial, hingga streaming video.

Bagi anda yang menginginkan ponsel dengan harga ekonomis namun tetap berkualitas, Realme C61 bisa menjadi pilihan yang tepat di tahun ini. Realme terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan pengguna di berbagai segmen, dan kali ini, Realme C61 hadir sebagai solusi ponsel murah berkualitas.

Spesifikasi Realme C61

Kita awali ulasan spesifikasi kali ini pada bagian depan, di mana Realme C61 hadir dengan layar LCD berukuran 6,74 inci dan resolusi HD+ 1600 x 720 piksel.

Ponsel ini menawarkan refresh rate 90Hz serta touch sampling rate 180Hz, memberikan respons sentuh yang cepat dan tampilan yang mulus saat digunakan. Selain itu, tingkat kecerahan maksimalnya mencapai 560 nits, sehingga tetap nyaman digunakan di bawah sinar matahari.

Keunggulan lainnya adalah teknologi Rainwater Smart Touch yang memungkinkan pengguna untuk tetap mengoperasikan layar meskipun dalam kondisi basah.

Fitur AI Dual Light yang dihadirkan juga meningkatkan pengalaman menonton, memberikan kenyamanan visual yang lebih baik di berbagai kondisi pencahayaan.

spesifikasi realme c61

Desain tipis dengan ketebalan hanya 7,84 mm menjadikan Realme C61 terlihat elegan namun tetap kokoh. Ponsel ini juga telah lulus uji ketahanan dengan rating IP54, yang membuatnya tahan terhadap air dan debu.

BACA JUGA  5 Cara Mengatasi Baterai iPhone Tidak Mengisi Saat Dicas

Bahkan, dalam uji jatuh dari ketinggian satu meter ke permukaan granit, tidak ditemukan kerusakan yang signifikan, menunjukkan durabilitas yang tinggi.

Berpindah pada bagian punggung, di mana ponsel ini dibekali dengan kamera belakang dua lensa yang disusun menyerupai desain segitiga ala iPhone 16 Pro.

Kamera utamanya memiliki resolusi 50 MP yang didukung teknologi kecerdasan buatan (AI) untuk menghasilkan gambar yang tajam dan jernih. Namun, Realme belum merilis detail lengkap mengenai kamera kedua yang ada di perangkat ini.

Menurut Krisva Angnieszca, Public Relations Lead Realme Indonesia, Realme C61 dirancang khusus untuk pengguna di segmen entry-level yang membutuhkan ponsel andal dengan daya tahan tinggi untuk berbagai aktivitas sehari-hari.

Realme C61 hadir dengan kamera selfie beresolusi 5 MP yang ditempatkan dalam notch berbentuk tetesan air yang dibekali dengan sejumlah fitur keren.

Kamera depan ini dibekali fitur AI Gesture, yang memungkinkan pengguna menjawab panggilan telepon atau menggulir konten di TikTok hanya dengan gerakan tangan di depan kamera. Fitur ini membuat penggunaan menjadi lebih praktis dan interaktif.

Berpindah pada urusan performa, Realme C61 ditenagai oleh chipset Unisoc T621yang dipasangkan dengan RAM 8GB dan memori internal sebesar 128GB.

Tidak hanya itu, ponsel ini mendukung fitur Dynamic RAM yang memungkinkan penambahan kapasitas RAM hingga 16GB, sehingga total RAM bisa mencapai 24GB. Hal ini tentu memberikan performa yang lebih baik, terutama saat menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan.

Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 14 yang dilengkapi dengan antarmuka Realme UI, memberikan pengalaman pengguna yang lebih intuitif.

Untuk menemani aktifitas pengguna, Realme C61 dibekali dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh yang diklaim dapat bertahan hingga dua hari penggunaan normal.

Ponsel ini juga dilengkapi dengan teknologi pengisian cepat 15W, serta garansi kesehatan baterai hingga empat tahun, memastikan performa daya yang tahan lama.

Fitur-fitur lain yang melengkapi Realme C61 termasuk Mini Capsule 2.0, fitur yang mirip dengan Dynamic Island pada iPhone, serta sensor sidik jari yang terintegrasi dengan tombol daya.

BACA JUGA  Redmi Note 11 Ternyata Jelmaan dari Redmi 10?

Tombol ini memiliki fungsi tambahan seperti mengaktifkan senter, membuka kamera, atau mengaktifkan mode bisu hanya dengan satu ketukan, menambah kenyamanan dalam penggunaan sehari-hari.

Dalam hal konektivitas, Realme C61 mendukung fitur yang cukup lengkap, seprti jaringan 4G Dual-SIM, Bluetooth 5.0, Wi-Fi, port USB-C, headphone jack 3,5 mm, dan slot microSD, memberikan fleksibilitas dalam penggunaan perangkat ini.

harga realme c61

Harga Realme C61

Untuk banderol harga Realme C61 dengan spesifikasi RAM 8GB dan penyimpanan internal 128GB dijual dengan harga normal Rp 1.799.000.

Namun, Realme menawarkan harga khusus Rp 1.699.000 selama flash sale yang akan diadakan pada Jumat, 4 Oktober 2024. Flash sale ini tersedia baik melalui toko resmi Realme maupun mitra-mitra Realme Indonesia, secara online maupun offline.

Realme C61 hadir dengan dua pilihan warna menarik, yakni Sparkle Gold dan Dark Green, yang memiliki desain belakang bertekstur kotak-kotak.

Bagi Anda yang tertarik untuk memiliki Realme C61, flash sale tersebut memberikan kesempatan untuk mendapatkan ponsel ini dengan harga lebih terjangkau, sekaligus menikmati teknologi terbaru yang ditawarkan oleh Realme.