Realme 14 Pro

Realme 14 Pro Hadir dengan Casing yang Bisa Berubah Warna

Realme kembali menghadirkan inovasi terbaru dengan meluncurkan dua smartphone terbarunya, Realme 14 Pro dan Realme 14 Pro Plus, dalam ajang Mobile World Congress (MWC) 2025 yang berlangsung di Barcelona, Spanyol, pada Senin (3/4/2025).

Salah satu keunggulan utama dari Realme 14 Pro Series adalah teknologi Cold-Sensitive Color-Changing yang diklaim sebagai yang pertama di dunia.

Teknologi ini memungkinkan bagian belakang perangkat berubah warna saat suhunya turun di bawah 16 derajat Celcius. Tak hanya itu, perubahan warna juga dapat terjadi jika ponsel terkena air atau tercebur ke dalamnya.

Selain fitur unik tersebut, Realme 14 Pro Series juga dibekali dengan sertifikasi ketahanan terhadap air dan debu dengan rating IP68/IP69. Dengan standar ini, ponsel mampu bertahan dalam tekanan air tinggi serta tetap aman meskipun direndam hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.

Kombinasi fitur canggih dan daya tahan yang tinggi menjadikan Realme 14 Pro dan 14 Pro Plus sebagai pilihan menarik bagi pengguna yang menginginkan smartphone inovatif dan tangguh untuk berbagai kondisi.

Bagian punggung Realme 14 Pro Series dirancang dengan tekstur yang sedikit kesat saat disentuh, sehingga tidak terasa licin seperti permukaan glossy. Keunggulan lainnya, permukaan ini tidak mudah meninggalkan bekas sidik jari, menjaga tampilan perangkat tetap bersih.

Teknologi perubahan warna yang unik ini hanya tersedia pada varian Pearl White. Untuk pilihan warna lainnya, seperti Suede Grey, perangkat menggunakan material kulit ramah lingkungan atau yang dikenal sebagai vegan leather.

wujud Realme 14 Pro

Pada varian Pearl White, punggung ponsel memiliki warna dasar putih dengan tambahan motif garis berombak berwarna coklat dan putih yang tersebar secara acak di seluruh bagian belakang.

Menariknya, motif garis tersebut akan berubah warna menjadi biru saat perangkat terkena air atau berada di lingkungan bersuhu di bawah 16 derajat Celcius. Namun, perubahan ini hanya terjadi pada garis-garis tersebut, bukan pada warna dasar putihnya.

Perbedaan Desain Realme 14 Pro dan Realme 14 Pro Plus

Meskipun tampilan luar kedua ponsel ini tampak mirip, Realme 14 Pro dan Realme 14 Pro Plus memiliki beberapa perbedaan dalam desainnya. Salah satu yang paling mencolok terletak pada material bingkai yang digunakan.

Realme 14 Pro mengadopsi bingkai dengan finishing matte atau doff, memberikan tekstur yang lebih kesat di tangan. Selain itu, material ini juga tidak memantulkan cahaya, sehingga tampilannya lebih kalem dan tidak mudah meninggalkan noda sidik jari.

tampilan Realme 14 Pro

Sebaliknya, Realme 14 Pro Plus hadir dengan bingkai berlapis glossy yang memberikan kesan lebih premium dan elegan. Namun, bahan ini cenderung lebih rentan terhadap sidik jari dan noda, sehingga memerlukan perawatan ekstra agar tetap terlihat bersih.

Di bagian layar, Realme 14 Pro Plus memiliki panel sedikit lebih besar dengan ukuran 6,83 inci serta resolusi 1.272 x 2.800 piksel. Sementara itu, Realme 14 Pro mengusung layar 6,77 inci dengan resolusi 1.080 x 2.392 piksel.

Walaupun berbeda ukuran, keduanya tetap menggunakan panel AMOLED dengan refresh rate hingga 120 Hz untuk pengalaman visual yang lebih halus.

Sementara itu, perbedaan lainnya terletak pada sektor kamera. Kedua ponsel ini sama-sama mengusung modul kamera berbentuk lingkaran, tetapi dengan konfigurasi sensor yang berbeda.

Realme 14 Pro Plus dibekali tiga kamera, terdiri dari sensor utama 50 MP, kamera periskop telefoto 50 MP dengan 3x optical zoom, dan kamera ultrawide 8 MP. Sedangkan Realme 14 Pro hanya memiliki dua kamera, yakni kamera utama 50 MP dan sensor depth 2 MP.

Dengan berbagai perbedaan tersebut, masing-masing model menawarkan keunggulan tersendiri yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna.