Vivo kembali meramaikan pasar smartphone Indonesia dengan merilis dua model terbarunya, yakni Vivo V50 Lite 4G dan Vivo V50 Lite 5G. Peluncuran ini dilakukan secara resmi pada pekan ini, dan keduanya hadir sebagai pilihan menarik di kelas menengah dengan desain yang serupa namun perbedaan spesifikasi yang cukup mencolok.
Tampilan fisik dari kedua ponsel ini sangat identik. Vivo mengusung desain bodi dengan bingkai datar (flat frame) yang memberi kesan modern dan minimalis. Di bagian belakang, terdapat modul kamera berbentuk lonjong yang memuat dua kamera utama.
Menariknya, Vivo juga menyematkan fitur pencahayaan tambahan bernama Aura Light, yang berguna untuk meningkatkan hasil foto dalam kondisi minim cahaya.
Perbedaan paling mencolok antara kedua perangkat terletak pada spesifikasi internalnya, terutama di sektor kamera, chipset, konektivitas, serta kapasitas penyimpanan.
Vivo V50 Lite 5G tampil lebih unggul dengan kamera utama 50 MP (f/1.8) menggunakan sensor Sony IMX882, serta didampingi oleh kamera ultra-wide 8 MP (f/2.2) yang cocok untuk memotret pemandangan atau foto grup.
Sementara itu, meskipun Vivo V50 Lite 4G memiliki tampilan yang sama, spesifikasi jeroannya tidak sekuat versi 5G. Hal ini cukup wajar mengingat perbedaan harga dan target pasar masing-masing perangkat. Namun, keduanya tetap membawa fitur-fitur khas Vivo yang berfokus pada pengalaman visual dan fotografi.
Vivo V50 Lite 4G menggunakan chipset Snapdragon 685, sebuah prosesor kelas menengah dari Qualcomm yang pertama kali dirilis sekitar dua tahun lalu.
Meskipun bukan yang terbaru, chipset ini masih cukup mumpuni untuk kebutuhan harian seperti browsing, media sosial, dan multitasking ringan. Ponsel ini hadir dengan RAM 8 GB serta pilihan penyimpanan internal 128 GB atau 256 GB.
Di sisi kamera, Vivo V50 Lite 4G mengandalkan dua kamera belakang. Kamera utamanya tetap ada, namun kamera kedua bukanlah lensa ultra-wide seperti versi 5G, melainkan sensor kedalaman (depth sensor) dengan resolusi 2 MP dan bukaan f/2.4. Kamera ini berguna untuk menghasilkan efek bokeh saat memotret dalam mode potret.
Berbeda dengan versi 4G, Vivo V50 Lite 5G dibekali chipset Mediatek Dimensity 6300. Prosesor ini mendukung jaringan 5G dan dirancang untuk memberikan performa yang lebih efisien, terutama untuk aktivitas streaming, gaming, maupun multitasking berat.
Untuk mendukung performanya, Vivo V50 Lite 5G dipasangkan dengan RAM 8 GB dan pilihan memori internal sebesar 256 GB atau 512 GB. Kombinasi ini membuat ponsel ini cocok bagi pengguna yang membutuhkan kapasitas besar untuk menyimpan foto, video, dan aplikasi tanpa khawatir kehabisan ruang.
Spsifikasi Vivo V50 Lite 4G dan 5G
Selain spesifikasi di atas, selebihnya Vivo V50 Lite 4G dan 5G memiliki kesamaan. Vivo V50 Lite telah dibekali berbagai fitur berbasis kecerdasan buatan (AI) yang membuat pengalaman pengguna semakin praktis.
Beberapa di antaranya termasuk AI Erase 2.0 untuk menghapus objek yang mengganggu dalam foto, AI Photo Enhance untuk memperbaiki kualitas gambar, AI Live Text untuk menyalin teks dari gambar, serta AI Screen Translation yang mampu menerjemahkan teks langsung dari tampilan layar.
Pada bagian layar, Vivo V50 Lite menyuguhkan pengalaman visual yang memukau berkat panel AMOLED seluas 6,77 inci. Layar ini mendukung resolusi Full HD+ serta refresh rate tinggi 120 Hz, menjanjikan tampilan yang halus saat bermain game atau menonton video.
Tingkat kecerahan layar mencapai 1.800 nit, cukup terang untuk penggunaan di luar ruangan. Kamera depan beresolusi 32 MP (f/2.5) tersemat rapi dalam punch-hole di bagian atas layar.
Tak hanya unggul di aspek layar dan daya, Vivo V50 Lite juga dilengkapi sejumlah fitur tambahan yang meningkatkan kenyamanan penggunaan.
Ponsel ini sudah mendukung NFC untuk pembayaran digital, memiliki pemindai sidik jari di bawah layar, serta telah mengantongi sertifikasi tahan air dan debu dengan rating IP69.
Untuk konektivitas, tersedia Bluetooth versi 5.4, dan sistem operasinya sudah berjalan di Android 15 dengan antarmuka khas Vivo, yakni FuntouchOS 15.
Untuk menemani aktifitas pengguna, kedua varian V50 Lite—baik 4G maupun 5G—mengandalkan baterai berkapasitas besar, yakni 6.500 mAh.
Vivo mengklaim bahwa pengisian daya 50 persen bisa dicapai hanya dalam waktu sekitar 24 menit, sedangkan untuk mencapai 100 persen, dibutuhkan waktu sekitar 53 menit saja, berkat dukungan fast charging hingga 90 watt.
Dengan kombinasi spesifikasi canggih, fitur berbasis AI, dan teknologi pengisian cepat, Vivo V50 Lite menjadi pilihan menarik di kelas menengah untuk pengguna yang menginginkan perangkat serba bisa dan efisien.
Vivo menghadirkan dua model V50 Lite di pasar Indonesia, yaitu versi 4G dan 5G, yang masing-masing memiliki karakteristik berbeda, termasuk pada pilihan warna.
Untuk varian 5G, tersedia dua pilihan warna elegan yaitu All Gold dan Just Black. Sementara versi 4G ditawarkan dalam warna So Purple yang menarik perhatian dan Just Black yang tampak klasik.
Harga Vivo V50 Lite 4G dan 5G di Indonesia
Jika anda sedang mencari ponsel dengan harga terjangkau namun tetap modern, maka Vivo V50 Lite bisa jadi opsi yang patut dipertimbangkan. Berikut ini adalah daftar harga Vivo V50 Lite sesuai kapasitas penyimpanan yang ditawarkan:
- Vivo V50 Lite 4G (RAM 8GB / 128GB): Rp 3.599.000
- Vivo V50 Lite 4G (RAM 8GB / 256GB): Rp 3.999.000
Sedangkan untuk versi jaringan 5G yang menawarkan konektivitas lebih cepat dan masa depan yang lebih siap digital, berikut rincian harganya:
- Vivo V50 Lite 5G (RAM 8GB / 256GB): Rp 4.599.000
- Vivo V50 Lite 5G (RAM 8GB / 512GB): Rp 5.599.000
Dengan harga yang bervariasi sesuai kapasitas memori, pengguna dapat memilih model yang sesuai dengan kebutuhan dan budget mereka. Peluncuran ini turut menandai komitmen Vivo dalam menghadirkan teknologi terkini dengan harga yang tetap terjangkau untuk berbagai kalangan.