Samsung Galaxy A36 menjadi smartphone pertama di Indonesia yang mengusung chipset Snapdragon 6 Gen 3 dari Qualcomm. Ini membuatnya berbeda dari Samsung A56 yang menggunakan chipset Exynos 1580.
Keberadaan chipset terbaru ini tentu saja membuat banyak orang penasaran dengan performa dan kemampuan gaming dari Samsung Galaxy A36 saat pertama kali dicoba.
Pada sektor performa, Galaxy A36 dibekali dengan RAM yang tersedia dalam dua pilihan, yakni 8 GB dan 12 GB, serta memori internal berkapasitas 128 GB atau 256 GB. Unit yang kami uji adalah varian dengan kombinasi RAM 8 GB dan penyimpanan 128 GB, yang merupakan opsi paling terjangkau di antara keduanya.
Dari segi dapur pacunya, Snapdragon 6 Gen 3 dibangun dengan proses fabrikasi 4 nanometer, membawa prosesor octa-core yang dapat berlari hingga kecepatan maksimum 2,4 GHz.
Untuk urusan grafis, chipset ini dipadukan dengan GPU Adreno 710 yang mampu mendukung pengalaman visual yang lebih mulus saat bermain game maupun menjalankan aplikasi berat.
Dalam pengujian menggunakan platform AnTuTu Benchmark versi 10, ponsel ini mampu meraup skor sekitar 615.000 poin. Sementara itu, di pengujian Geekbench 6, Galaxy A36 mencatatkan skor sekitar 1.000 poin untuk single core dan sekitar 2.900 poin untuk multi core, menunjukkan performa yang cukup solid untuk kelas menengah.
Saat mencoba PUBG Mobile dan Mobile Legends di Samsung A36, hasilnya cukup memuaskan. Kedua game populer ini bisa dijalankan dengan pengaturan grafis tinggi, seperti High, Ultra, atau HDR, dan didukung dengan frame rate tinggi seperti Extreme atau Super. Dengan pengaturan tersebut, pengalaman bermain terasa mulus tanpa banyak hambatan.
Selain itu performa Samsung A36 juga sempat di uji dengan memainkan empat game populer dalam sesi sekitar 15-30 menit. Game yang digunakan dalam pengujian kali ini seperti Mobile Legends, Genshin Impact, Wuthering Waves, dan PUBG Mobile.
Uji coba ini bertujuan untuk melihat seberapa kuat performa gaming smartphone ini dalam penggunaan nyata, bukan hanya sekadar angka benchmark.
Untuk Genshin Impact, game ini bisa berjalan di Samsung A36 menggunakan pengaturan grafis terendah (lowest) dan frame rate maksimal 60 FPS.
Selama digunakan bermain, secara umum game cukup lancar, meskipun ada satu waktu frame rate sedikit turun ke kisaran 40-50 FPS saat suasana dalam game menjadi lebih ramai. Penurunan ini terjadi sesekali saja dan tidak terlalu mengganggu kenyamanan bermain.
Wuthering Waves, yang merupakan game petualangan pesaing Genshin Impact, juga bisa dimainkan dengan nyaman. Di Samsung A36, game ini berjalan di pengaturan grafis Low hingga Medium, dengan frame rate stabil di angka 60 FPS. Ini membuat pengalaman menjelajah dunia game terasa mulus dan menyenangkan.
Secara keseluruhan, Samsung A36 mampu memberikan pengalaman gaming yang solid di kelasnya. Meski mengalami penurunan sedikit kemampuannya di game Genshin Impact, performanya bisa dibilang baik, terlebih untuk pengguna yang butuh ponsel gaming terjangkau.
Daftar Isi
Kemampuan Fotografi
Seperti yang kita lihat bersama, jika Samsung Galaxy A36 punya keunggulan dalam sisi fotografi dengan dukungan tiga kamera belakang. Kamera utamanya memiliki resolusi 50 MP (f/1.8), ditemani lensa ultra-wide 8 MP (f/2.2) dan kamera makro 5 MP (f/2.4). Sementara itu, di bagian depan tersedia kamera selfie 12 MP (f/2.2) yang siap menghasilkan potret dengan kualitas tajam.
Kamera utama Samsung A36 mampu menangkap gambar dengan detail yang sangat baik. Sebagai contoh, dalam foto kucing putih, setiap helai bulu dan ekspresi matanya terekam jelas dan hidup, memperlihatkan kemampuan reproduksi detail yang mengesankan.
Untuk kebutuhan selfie, kamera ultra-wide pada Galaxy A36 juga bisa dimanfaatkan melalui kamera belakang. Fitur ini memungkinkan anda mendapatkan sudut pandang lebih luas, sangat cocok untuk foto bersama teman atau mengambil latar pemandangan yang luas.
Samsung juga membekali Galaxy A36 dengan fitur Nightography yang telah ditingkatkan. Mode ini membantu menghasilkan foto malam hari yang lebih terang dan tajam. Pada salah satu contoh foto malam hari, obyek seperti kereta dan anak-anak berbaju hitam tetap terlihat dengan warna yang akurat serta detail yang terjaga, meskipun di kondisi minim cahaya.
Sementara itu, kamera makro 5 MP pada perangkat ini mampu menangkap obyek kecil dengan ketajaman tinggi. Anda bisa melihat hasilnya pada foto tanaman, di mana tekstur daun dan detail halus lainnya tampak jelas tanpa buram.
Tidak ketinggalan, kamera depan 12 MP juga tampil memukau untuk kebutuhan selfie. Kamera ini mampu menghasilkan foto wajah dengan warna natural dan detail yang tajam, sehingga sangat cocok untuk anda yang aktif membagikan momen di media sosial.
Secara keseluruhan, kemampuan fotografi Samsung Galaxy A36 sangat dapat diandalkan di berbagai kondisi pencahayaan. Warnanya tampak natural, detailnya memadai, dan semua fiturnya mendukung kebutuhan pengguna modern yang gemar mengabadikan momen setiap saat.
Memiliki Layar Tajam dan Luas
Samsung Galaxy A36 dibekali dengan layar Super AMOLED berukuran 6,7 inci yang memberikan pengalaman visual yang lebih luas dan imersif. Bezel di sekeliling layarnya kini lebih tipis dibandingkan generasi sebelumnya, sehingga tampilan konten terasa lebih maksimal dan memanjakan mata pengguna.
Untuk urusan ketahanan, layar Galaxy A36 sudah dilindungi oleh Gorilla Glass Victus Plus. Kehadiran lapisan ini membuat layar lebih tangguh terhadap benturan ringan dan goresan, sehingga pengguna tidak perlu khawatir saat membawa ponsel dalam aktivitas sehari-hari.
Selain tajam dan jernih, layar Galaxy A36 juga dibekali tingkat kecerahan hingga 1.900 nit. Ini membuat ponsel tetap nyaman digunakan di bawah cahaya matahari langsung, sehingga semua konten tetap terlihat dengan jelas tanpa harus mencari tempat teduh.
Dari sisi kelancaran tampilan, Samsung memberikan refresh rate 120 Hz pada layar Galaxy A36. Dengan spesifikasi ini, setiap animasi, transisi, hingga scrolling terasa lebih mulus dan responsif dibanding layar standar yang hanya memiliki refresh rate 60 Hz.
Tak hanya itu, resolusi layar Full HD+ (1.080 x 2.340 piksel) turut menghadirkan kualitas gambar yang tajam dan detail. Galaxy A36 juga mendukung fitur pemindai sidik jari dalam layar serta mode Always On Display (AOD) yang membuat pengguna dapat dengan cepat melihat informasi penting tanpa perlu membuka kunci ponsel.
Desain Ramping
Samsung Galaxy A36 menawarkan pengalaman menggenggam yang nyaman berkat desainnya yang lebih tipis dan ringan dibandingkan pendahulunya, Galaxy A35. Dengan ketebalan hanya 7,4 mm dan bobot 195 gram, ponsel ini terasa lebih praktis dibawa bepergian maupun digunakan dalam waktu lama.
Bagian bingkai (frame) Galaxy A36 menggunakan material aluminium berbentuk datar (flat), memberikan kesan kokoh sekaligus membuat ponsel lebih nyaman digenggam. Desain frame datar ini juga membantu perangkat lebih mantap saat dipegang, tidak mudah tergelincir dari tangan.
Sementara untuk pilihan warna, Samsung menghadirkan Galaxy A36 dalam empat varian menarik: Lavender, Black, White, dan Lime. Varian Lavender yang kami coba menjadi “hero color” atau warna andalan di seri ini. Saat terkena pantulan cahaya dari berbagai sudut, warna Lavender ini tampak memadukan nuansa putih, ungu terang, dan biru laut yang lembut.
Tidak hanya itu, varian warna lainnya pun tak kalah menarik. Warna Black memberikan kesan elegan, White tampil simpel namun mewah, sedangkan Lime membawa nuansa segar dengan sentuhan hijau kekuningan berfinishing mengilap (glossy).
Berbicara tentang desain bagian belakang, Samsung Galaxy A36 mengusung modul kamera berbentuk lonjong yang sedikit menonjol dari bodi. Konsep ini sebenarnya mirip dengan Galaxy A56. Karena tonjolan kamera ini, perangkat sedikit kurang stabil saat diletakkan di permukaan datar seperti meja atau lantai, sehingga pengguna perlu sedikit berhati-hati.
Secara keseluruhan, Samsung Galaxy A36 tidak hanya tampil stylish, tetapi juga menawarkan ergonomi yang mendukung mobilitas tinggi pengguna sehari-hari. Desain yang ramping, ringan, serta pilihan warna yang menarik membuatnya tampil menonjol di kelasnya.
Harga Samsung Galaxy A36
Samsung Galaxy A36 kini sudah resmi hadir di pasar Indonesia dan siap menjadi pilihan baru untuk anda yang menginginkan smartphone dengan spesifikasi mumpuni. Harga yang ditawarkan pun beragam, tergantung pada varian memori yang anda pilih.
Untuk anda yang mengincar kapasitas RAM dan penyimpanan lebih besar, tersedia Galaxy A36 varian 12/256 GB yang dibanderol Rp 6.199.000. Pilihan ini cocok untuk anda yang membutuhkan performa multitasking lebih lancar dan ruang penyimpanan ekstra luas.
Sementara itu, Samsung juga menghadirkan pilihan lain bagi anda yang ingin harga lebih terjangkau. Varian 8/128 GB bisa anda bawa pulang dengan harga Rp 5.199.000. Dengan harga tersebut, anda sudah mendapatkan ponsel stylish dengan fitur lengkap dari Samsung.
Jika anda menginginkan kapasitas penyimpanan yang lebih besar namun tetap dengan RAM 8 GB, Samsung Galaxy A36 varian 8/256 GB tersedia dengan harga Rp 5.699.000. Pilihan ini menjadi solusi tengah antara harga dan kapasitas memori yang ditawarkan.
Dengan beragam pilihan harga dan spesifikasi, Samsung Galaxy A36 menawarkan fleksibilitas bagi pengguna di berbagai kebutuhan. Pastikan anda memilih varian yang sesuai dengan aktivitas dan kebutuhan harian anda!