game steam gratis

Daftar Game Steam Gratis Terbaik Wajib Kalian Coba

Tak dapat dipungkiri, jika dari berbagai game yang dihadirkan oleh Valve pada platform Steam, game Dota 2 jadi yang paling populer. Namun apakah anda tahu, jika ternyata masih banyak game Steam gratis terbaik yang tak kalah seru untuk anda mainkan?

Nah bagi anda yang kebetulan sangat suka bermain game, maka kali ini kami akan berikan beberapa rekomendasi game Steam gratis terbaik yang bisa anda mainkan. Tentu dalam rekomendasi game kali ini kami memilihnya dari beragam genre biar makin menarik.

10 Rekomendasi Game Steam Gratis Terbaik 2022

Sebelumnya di dalam Steam ini terbagi menjadi sejumlah game dengan kategori yang berbeda-beda, mulai dari casual, simulation, RPG, action, dan masih banyak lagi. Dan berikut ini sejumlah game Steam yang tak kalah seru dimainkan yang wajib anda coba :

1. Warface

Game Steam gratis terbaik pertama yang layak untuk anda coba berjudul Warface. Game ini cocok sekali untuk anda yang suka bermain game dengan genre First Person Shooter, dimana permainan ini mirip seperti Battlefield.

Game ini memiliki 4 kelas yang bisa anda pilih, mulai dari Enginee, Riffleman, Medic, atau Sniper. Game Warface ini juga menyediakan dua mode, yakni PvP atau Co-op.

Download Game Balap Android

2. Warframe

Yang menjadi daya tarik dari game Warframe ini adalah perpaduan kreativitas antara ninja dengan mahkluk asing. Terlebih karakter yang ada di dalam game Steam ini dibekali dengan sejumlah kemampuan unik dan berbeda-beda.

Gaya pertarungan yang diberikan oleh game ini mirip dengan Kratos God of War, dimana terdapat unsur hack and slash serta third person shooter. Karena karakternya seorang ninja, maka para pemain bisa berakrobat layaknya seperti ninja.

BACA JUGA  FGO English Apk Android, Ini Cara Download dan Mainnya

3. Team Fortress 2

Game Steam yang satu ini bukanlah pendatang baru, dimana Team Fortress 2 ini bisa dikatakan legend karena sudah hadir di Steam sejak tahun 2007 silam. Meskipun sebagai game lawas, namun keseruan yang dimiliki game ini pun tidak pudar.

Sampai saat ini, game tersebut telah mendapatkan penilaian yang tinggi dari para pemainnya. Bahkan game Steam tersebut telah mendapatkan penilaian sebanyak 893.650 very positif.

game steam gratis apex legends

4. Apex Legends

Game Steam gratis terbaik selanjutnya kali ini adalah Apex Legends. Jika kamu suka dengan game Battleroyale, maka Apex Legends ini bisa dijadikan sebagai pilihan saat kamu bosan bermain game PUBG maupun Counter Strike.

Yang menarik dari Apex Legends ini tidak hanya karakternya yang memakai teknologi terkini, namun kualitas grafis yang memukau sangat memanjakan para penggunanya. Beruntungnya lagi, anda diperbolehkan memainkan game ini secara gratis di Steam.

5. Guild Wars 2

Untuk kamu yang suka dengan dunia fantasy, maka game besutan dari NCSOFT dan Arenanet ini bisa dijadikan opsi menarik untuk kalian mainkan. Game yang memiliki judul Guild Wars 2 ini akan membawa para gamer masuk ke dalam dunia yang mungkin tidak dibayangkan sebelumnya.

Dalam game ini, anda diberikan kebebasan untuk menjelajah dunia serta malakukan kustomisasi karakter sesuai keinginan. Game ini termasuk pendatang baru, karena rilis pada bulan Agustus 2022 kemarin di Steam.

Main PS5 di iPhone

6. Albion

Masih dengan game petualang, kali ini adalah Albion yang layak banget untuk anda coba di platform Steam. Sandbox Interactive GmbH selaku developer, telah berhasil memberikan pengalaman bermain yang lebih variatif pada game dengan genre MMORPG tersebut.

Albion ini juga bukanlah game baru di Steam, mereka datang pertama kali pada tahun 2017 dan mendapatkan lebih dari 51 ribu penilaian positif dari para gamer.

7. Brawhalla

Game Steam gratis terbaik selanjutnya kali ini bernama Brawhalla, jika anda dulu pernah main game Digimon Rumble Arena maka tidak akan asing dengan game Brawhalla tersebut. Game ini memiliki gameplay yang mirip dengan Digimon Rumble Arena, namun anda bisa memainkannya di PC.

BACA JUGA  7 Penyebab Laptop Lemot yang Harus Segera Diatasi

Game Steam tersebut menyediakan sejumlah opsi permainan yang bisa anda pilih, mulai dari 1v1, 2v2, Local Free For All, dan lain sebagainya. Disini anda akan saling bertanding satu sama lain dengan batas waktu yang ditentukan, pamilik kill terbanyak jadi pemenangnya.

8. World of Warships

game steam gratis terbaik

Game Steam gratis selanjutnya kali ini berbeda dengan yang di atas tadi, dalam game tersebut menyuguhkan pertempuran di lautan dengan mengendarai kapal perang. Dalam game World of Warhips ini anda menjadi seorang kapten kapal untuk bertempur dengan lawan.

Game ini pertama kali rilis di Steam pada tahun 2017 silam, dan telah mendapatkan 109 ribu ulasan positif selama ini dari para gamer.

9. War Thunder

Jika game diatas tadi pertempuran di lautan, maka untuk War Thunder ini mengajak anda bertempur di udara. Game Steam gratis terbaik ini juga berusia cukup lama, namun sampai saat ini masih banyak orang tertarik memainkannya dan sudah mendapat banyak sekali ulasan positif.

10. Yu-Gi-Oh! Master Duel

Dan game Steam gratis terbaik terakhir yang kami rekomendasikan kali ini adalah Yu-Gi-Oh! Master Duel. Pastinya anda juga sudah tidak asing lagi dengan game ini, di mana permainan tersebut pertama kali populer di console game PS 1.

Namun kini, untuk anda yang ingin bernostalgia dengan game besutan Konami tersebut, maka bisa menikmatinya di Steam. Yang pasti dari segi grafis mengalami peningkatan signifikan dibandingkan saat dulu anda memainkannya di PS 1.

Selain di Steam, game ini juga tersedia di console game lain seperti PS4, PS5, Xbox series, Nintendo Switch, hingga versi mobile. Nah itu tadi sedikit ulasan tentang rekomendasi game Steam gratis terbaik yang bisa kami bagikan, semoga ulasan ini bermanfaat dan bisa jadi referensi anda para penggema gaming.

Game Android Terbaik Buatan Indo