Minuman protein terbaik untuk diet bukan hanya berfungsi untuk menunjang pertumbuhan massa otot. Berdasarkan penelitian, beberapa jenis protein diketahui mampu mengontrol berat badan. Oleh sebab itulah, jangan heran kalau banyak orang mengonsumsi minuman protein untuk membantu mendapatkan tubuh langsing dan proporsional.
Daftar Isi
Rekomendasi minuman protein terbaik untuk diet agar tubuh tetap ideal
Minuman protein terbaik untuk diet ini cukup mudah ditemukan di pasaran. Namun saking banyaknya pilihan merek yang tersedia, mungkin akan membuat Anda jadi sedikit bingung. Tak perlu mencari sendiri produk mana yang terbukti bagus, aman, dan berkualitas karena berikut ini ada beberapa rekomendasi yang bisa jadi referensi Anda.
FITlife Diet Pro
Siapa sangka, produk lokal pun ternyata tak kalah dengan produk impor yang sering kita jumpai di pasaran. FITlife Diet Pro merupakan produk yang dirancang untuk menunjang program diet Anda agar lebih optimal. Minuman protein golongan meal replacement ini memang terbukti mampu memaksimalkan program penurunan berat badan Anda.
Jadi tidak aneh jika melihat harga pasaran produk ini yang cenderung mahal, karena FITlife memang menjamin produknya bebas dari protein spiking alias penipuan label nutrisi. Dengan demikian, Anda sebagai konsumen tak perlu kesulitan untuk menghitung nilai protein asli yang terkandung di dalamnya.
Selain bebas protein spiking, produk seharga Rp 650.000 ini telah tersertifikasi oleh BPOM dan hasil uji labnya tertera di kemasan. Selayaknya produk yang berkembang dari para ahli di industri kebugaran, FITlife Diet Pro mengusung Premium European Protein Quality.
Tak sekadar mengandung WPI tinggi, produk ini juga kaya akan serat yang baik untuk pencernaan. FITlife Diet Pro juga bebas dari Genetically Modified Organism (GMO), gluten-free, dan dua varian rasanya pun enak untuk dikonsumsi.
Evolene Whey Protein
Tak jauh berbeda dengan produk sebelumnya, Evolene Whey Protein adalah serbuk yang mengandung protein dosis tinggi buatan lokal. Produk dengan kadar lemak hanya 1 gr tiap sajinya ini dijamin tidak akan mengganggu program diet Anda. Kandungannya menjadikan produk seharga Rp 680.000 ini jadi salah satu asupan terbaik tanpa tumpukan lemak.
Dengan mengonsumsi salah satu minuman protein terbaik untuk diet ini, Anda mampu mengurangi lemak di tubuh tanpa harus mengikis otot. Ketersediaan nutrisi pendukung di dalamnya yang berupa kombinasi vitamin memastikan tubuh ternutrisi secara menyeluruh.
Bagi Anda para pria yang bermaksud membangun massa otot bebas lemak sekaligus berat badan ideal, tentu produk ini bisa jadi pilihan yang tepat.
Scitec Nutrition Soy Pro
Produk persembahan dari Scitec Nutrition ini sangat cocok bagi Anda yang memiliki alergi terhadap laktosa atau para vegetarian yang membutuhkan protein nabati harian. Penggunaan protein kedelai berkonsentrasi tinggi tanpa modifikasi genetik apapun menjadikan produk seharga Rp 395.000 ini sangat optimal dalam mendukung pertumbuhan massa otot.
Bubuk minuman yang juga mampu menekan rasa lapar ini mengandung 9 jenis asam amino yang menjadikannya sebagai salah satu minuman protein dengan asam amino terlengkap. Anda bisa mengonsumsi Soy Pro pasca-olahraga atau digunakan dengan makanan lain untuk meningkatkan kadar proteinnya.
BXN 100% Whey Protein Isolate
Kombinasi enzim amilase, lipase, dan lactase selulase pada BXN 100% Whey Protein Isolate ini membantu tubuh untuk memecah protein selama proses pencernaan. Dengan begitu, tubuh bisa menggunakannya secara optimal dan berakhir pada pembentukan otot yang maksimal pula.
Selain memiliki formula DigeZyme® produk dengan harga Rp 700.000 ini juga dilengkapi dengan BCAA untuk menunjang proses anabolic dan mempercepat pemulihan pasca latihan. Bagi Anda yang menjalani diet dengan menerapkan olahraga rutin bisa memilih minuman protein ini sebagai nutrisi pendukung.
BXN 100% Whey Protein Isolate ini juga aman untuk dikonsumsi setiap hari dalam jangka panjang oleh berbagai kalangan, termasuk pengguna yang sedang diet. Sebab, kandungan di dalamnya terjamin tanpa gula, karbohidrat, dan juga lemak.
NatLab Soy Protein Diet
Dengan mengonsumsi NatLab Soy Protein Diet ini, Anda bisa semakin mudah untuk mendapatkan tubuh seksi nan sehat. Pasalnya, protein kedelai yang jadi sumber utama pada produk ini diperoleh dari biji kedelai pilihan berkualitas terbaik. Tak ada rekayasa genetik apapun pada proses pembuatannya sehingga aman untuk dikonsumsi.
Tekstur produk yang dibanderol seharga Rp 90.000 ini memiliki tekstur kental yang bisa membuat perut terasa kenyang lebih lama. Meski demikian, produk ini tidak akan menyebabkan Anda kehilangan konsentrasi dan daya tahan tubuh.
Produk ini memiliki dua varian rasa, yaitu matcha dan vanilla yang menjadikan Anda tidak akan bosan saat harus meminumnya secara rutin. Baik sebelum (pre-workout) ataupun sesudah (post-workout) olahraga.
Muscle First M1 Gold Pro Isolate
Jika saat ini Anda tengah mencari minuman protein dengan rasa lezat dan variatif, maka produk yang mengandung isolate murni dari Muscle First ini bisa jadi pilihannya. Ada 5 varian rasa unik yang dijamin tidak akan membuat Anda bosan.
Selain rasa chocolate soul yang cukup digemari banyak orang, ada juga varian rasa Indian mango, taro velvet, honey banana, dan guava roscha. Meski memiliki aneka rasa yang menarik, produk seharga Rp 380.000 ini menggunakan pemanis alami dari jagung yang dinilai lebih aman bagi kesehatan.
Bahkan, nilai kalori yang dimiliki Muscle First M1 Gold Pro Isolate ini tergolong rendah. Dan tentu saja, produk ini sangat ideal untuk Anda konsumsi kala diet karena tidak mengandung lemak apapun.
Vitayang Hi-Protein
Produk satu ini disebut-sebut sebagai salah satu minuman protein terbaik untuk diet yang cocok dikonsumsi para vegetarian. Pasalnya, Vitayang Hi-Protein mengandung isolate protein kedelai sebanyak 82% dan protein kacang polong 7,5%.
Sebaiknya, konsumsi produk yang dijual dengan harga Rp 140.000 ini sebanyak 2 sachet per hari di pagi dan malam hari jika ingin menurunkan berat badan. Tak hanya khusus dikonsumsi para pelaku diet saja, produk tinggi komponen nabati ini juga bisa digunakan oleh Anda yang ingin menetralisir racun di dalam tubuh.
Menariknya, produk ini juga bisa dikonsumsi oleh manula, olahragawan, dan anak-anak yang sedang dalam fase sulit makan atau GTM. Memiliki desain kemasan yang simple, membuat minuman ini sangat pas untuk dibawa ke mana saja.
MyProtein Impact Whey Isolate
Ketika lemak di dalam tubuh menumpuk, Anda bukan hanya terganggu oleh penampilan yang kurang menarik, tapi juga risiko terserang penyakit serius yang semakin tinggi. Untuk membantu mengurangi lemak tersebut, Anda bisa menjalani olahraga rutin setiap hari.
Namun percayalah, dampaknya akan jauh lebih optimal apabila Anda juga mengonsumsi minuman satu ini. Produk dengan harga Rp 580.000 yang mengandung 24 gr protein di setiap takaran sajinya ini telah terbukti mampu memaksimalkan pertumbuhan otot sekaligus mengurangi lemak tubuh.
Mekanisme tersebut bukan semata karena jumlah fat yang hanya 0,5 gr, tapi kadar proteinnya juga turut membantu membakar kalori dan lemak untuk bahan bakar tubuh saat beraktivitas.
Demikian sekilas ulasan mengenai produk minuman protein terbaik untuk diet yang bisa Anda coba khasiatnya. Selamat mencoba, ya!