Ajang Piala Dunia 2022 sedang berlangsung dan telah berjalan di 32 negara, yang telah beberapa kali melawan negara lainnya.
Setiap pelatih akan beradu taktik demi merebut posisi menang. Oleh karena itu tak jarang skill individu setiap pemain menjadi andalan.
Namun bukan hanya teknik mengolah kulit bundar saja yang menjadi kekuatan. Akan tetapi kecepatan dalam berlari faktanya juga mempunyai peran penting yang harus dimiliki setiap pemain.
Berikut ini daftar nama-nama pemain yang mentas di Piala Dunia 2022 Qatar, mempunyai kecepatan berlari yang bikin kaget.
Daftar Isi
1. Inaki Williams
Mungkin namanya memang jarang sekali terdengar oleh para penggemar sepakbola. Inaki Williams merupakan stricker andalan Athletic Bilbao yang mempunyai kemampuan berlari cepat di atas rata-rata pesepakbola dunia.
Williams tercatat mampu berlari hingga 35,7 km/jam. Berkat kemampuan berlarinya itulah tak heran apabila Inaki Williams dipercaya menjadi stricker utama di timnas Ghana pada ajang Piala Dunia 2022 kali ini.
2. Kylian Mbappe
Kylian Mbappe menjadi andalan lini depan di Tim Ayam Jantan, Prancis. Mbappe diharapkan mampu mengobrak-abrik pertahanan lawan dengan kemampuan berlarinya.
Mbappe juga dikenal rajin bertukar posisi dan sangat cepat, cekatan. Kemampuan berlarinya hingga 36,08 km/jam.
3. Achraf Hakimi
Achraf merupakan individu yang cepat dan efektif. Pemain dengan nama lengkap Achraf Hakimi ini merupakan pemain berpaspor Maroko yang mempunyai kecepatan lari di atas rata-rata yaitu 36,48 km/jam.
Posisinya sebagai back sayap yang rajin menyisir sisi kiri pertahanan lawan dengan kemampuan berlarinya.
Layak dinantikan permainan cepat dan efektif Achraf Hakimi, yang kala itu Maroko bertemu dengan Kroasia dalam penyisihan Group F Piala Dunia 2022 Qatar.
4. Gareth Bale
Memang sudah tak muda lagi, namun Gareth Bale harus tetap mendapatkan pengawalan khusus para pemain belakang lawan di World Cup 2022.
Hal itu karena Bale mempunyai kecepatan dan determinasi tinggi saat berada di jantung pertahanan lawan. Bahkan tim dari negara-negara seperti Iran, Inggris, serta Amerika Serikat pun patut mewaspadai kecepatan Gareth Bale.
5. Vinicius Jr
Timnas Brazil digadang-gadang menjadi kandidat kuat di ajang World Cup 2022. Bagaimana tidak, jika tim samba datang ke Qatar dengan membawa kekuatan penuh yang diisi oleh para pemain top dunia.
Salah satu pemainnya yakni Vinicius Jr. Winger timnas asal Brazil ini seringkali merepotkan barisan pertahanan lawan berkat kelincahannya. Vini juga kerap mencetak gol dari skema serangan balik cepat, yang terbukti cukup mematikan.
Itulah 5 pemain yang mempunyai kecepatan berlari, idolamu yang mana?