Sederet HP Xiaomi ini Punya Fitur Virtual Memori, Bikin Performa Makin Lancar!

Virtual RAM atau yang lebih dikenal dengan Virtual Memory merupakan teknik manajemen memori, dimana memori ini dapat digunakan seolah-olah bagian dari memori utama. Virtual momory dibuat dari memori internal smartphone. Itulah sebabnya disebut ‘virtual’ karena tidak memiliki wujud fisik. Cara kerja virtual memory sebenarnya sama saja seperti RAM biasa pada umumnya. Namun yang membedakan dari RAM biasa dan Virtual memory adalah RAM biasa memiliki kapasitas yang pasti sedangkan virtual memory kapasitasnya bisa di atur sesuka hati.

Pengguna bisa menerapkan langsung cara kerja RAM tersebut dengan langkah mentransfer data dari RAM ke hard drive secara temporer. Nantinya beberapa informasi pada virtual memory akan di kirim ke hard drive, untuk kemudian komputer akan memprioritaskannya layaknya RAM fisik. Selain itu kinerjanya juga memggunakan bantuan Memory Management Utility (MMU) yang akan memetakan alamat dan menerjemahkannya ke RAM. Ketika RAM di perlukan untuk proses yang lebih penting, maka data akan di tukar dari RAM ke virtual memory.

Keberadaan fitur virtual memory ini akan bisa mendongkrak kinerja ponsel saat multitasking dengan memanfaatkan sebagian ruang memori internal untuk menjadi RAM virtual. Penambahan kapasitas RAM ini tentunya akan berimbas pada kinerja sistem yang mampu menjalankan lebih banyak lagi aplikasi atau game secara multitasking. Fitur ini semakin populer di kalangan beberapa vendor ponsel, salah satunya Xiaomi. Adapun nama fitur yang diberikan oleh xiaomi di adalah Memory Extension di MIUI 12.5. Kemungkinan pengguna dapat menambahkan 3 GB ruang yang ada di memori internet untuk dijadikan RAM.

Memory Extension akan meminjam ruang kosong pada penyimpanan internal untuk di ubah menjadi RAM virtual. Sebagai contoh HP Xiaomi yang memiliki RAM fisik sebesar 8 GB, maka dengan adanya fitur vortual memory memungkinkan RAM memiliki kapasitas total mencapai 11 GB.

Berikut daftar beberapa HP Xiaomi yang telah memiliki vitur RAM Virtual diantaranya:

Daftar Isi

Mi Series

  • Mi 10 Lite
  • Mi 10 Lite 5G
  • Mi 10 Lite Zoom
  • Mi 11/Pro/Ultra
  • Mi 11i
  • Mi 11T
  • Mi 11T Pro
  • Mi CC9 Pro
  • Mi Mix 4
  • Mi Note 10
  • Xiaomi Pad 5 Series
BACA JUGA  Cara Bikin Foto Buram Jadi Jernih, Sudah Coba?

Redmi Series

  • Redmi 10
  • Redmi 10X 4G
  • Redmi 10X 5G
  • Redmi 10X Pro
  • Redmi K30
  • Redmi K30 5G
  • Redmi K30 Speed
  • Redmi K30 Ultra
  • Redmi K30i
  • Redmi K30 Gaming
  • Redmi Note 8
  • Redmi Note 9
  • Redmi Note 9 5G
  • Redmi Note 9T
  • Redmi Note 10 5G
  • Redmi Note 10 Pro

Poco

  • Poco F3 GT
  • Poco F3
  • Poco X3
  • Poco M3
  • Poco X3 NFC
  • Poco X3 GT

Jika perangkat mempunyai virtual memory tentu saja banyak keuntungan bagi penggunanya, diantaranya sebagai berikut:

  1. Penggunaan aplikasi akan lebih banyak di akses secara bersamaan
  2. Penggunaan shared memory pada sebuah sistem dapat di kurangi
  3. Dapat dijadikan sebagai solusi hemat untuk menambah performa sebuah sistem
  4. Dapat meningkatkan performa program yang diperlukan
  5. Dapat berguna sebagai lapisan tambahan keamanan
  6. Dengan adanya virtual memory aplikasi yang lebih berat dapat dijalankan secara bersamaan
  7. Virtual memory dapat meningkatkan kinerja suatu sistem. Edit foto, video, bermain game, dan aktivitas lainnya akan dapat terbantu dengan hadirnya virtual memory ini

Langkah-langkah mengaktifkan fitur virtual memory

  • Pastikan handphone Xiaomi yang kamu miliki telah diperbarui atau menggunakan versi MIUI 12.5 atau versi di atasnya
  • Bersihkan memori internal handphone Xiaomi, sediakan slot kosong minimal 5 GB
  • Buka aplikasi Setting
  • Masuk pada menu pengaturan tambahan (additional settings)
  • Pilih menu Memory Extension
  • Klik tombol toogle untuk mengaktifkan fitur memory ekstension
  • Setelah selesai, restart handphone. Hal ini bertujuan agar sistem dapat melakukan penyegaran
  • Nantinya kapasitas RAM pada handphone akan bertambah sendiri secara otomatis. Besaran RAM yang di dapatkan telah di tentukan oleh Xiaomi, angkanya pun akan berbeda-beda setiap handphone.

Proses dalam pengaktifan memory ekstension pada smartphone xiaomi ini terbilang sangat mudah meskipun dilakukan oleh orang awam sekalipun. Sedangkan langlah untuk mengupgrade handphone yang belum memiliki versi MIUI 12.5 dibutuhkan kesabaran yang ekstra lantaran proses update di lakukan secara bergulir. Sayangnya meski banyak keuntungan yang di dapat pengguna disarankan untuk tidak boleh terlalu mengandalkan virtual memory karena pada dasarnya performa yang di hasilkan tidak seperti layaknya RAM fisik.

BACA JUGA  Segini Harga ChatGPT Plus di Indonesia

Nah itulah kesimpulan yang mencakup tentang virtual RAM atau yang biasa dikenal dengan virtual memory. Solusi mengaktifkan virtual memory memang sudah seharusnya digunakan oleh setiap pengguna untuk memaksimalkan performa perangkat yang mereka gunakan.