Bocah Jualan Makanan Ringan untuk Nafkahi Keluarga! Mimpi Masuk SMP!

LiputanTimes.com – Sebuah postingan bocah jualan makanan ringan di area Solo, Jawa Tengah sedang ramai dibicarakan oleh warganet.

Postingan tentang bocah jualan makanan ringan tersebut diunggah oleh christsetyawan dan mlampahsolo melalui Instagram.

Kini duduk di kelas 6 SD, bocah jualan makanan ringan itu memiliki harapan untuk melanjutkan pendidikan ke tingkat SMP.

Seperti apa cerita lengkapnya? Kenapa bocah sekecil itu sudah harus mencari uang? Simak informasi lengkapnya di bawah ini.

 

Menjadi Tulang Punggung di Usia Dini

Di usianya yang masih sangat muda, Novi telah memiliki tanggung jawab untuk mencari nafkah bagi keluarga.

Ayahnya telah meninggal, sementara ibunya sedang sakit. Keadaan itu memaksanya untuk mengorbankan masa kecilnya untuk bekerja.

Keadaan ini lah yang membuat Novi harus rela bekerja sehari-hari di kala teman-teman seusianya bermain bersama.

Setiap hari, ia menjual berbagai makanan ringan seharga 8 ribu rupiah, serta kerudung dan pakaian yang merupakan titipan orang lain.

Ia berangkat dari rumah menggunakan BST dan berjualan dari pagi hingga petang demi memenuhi kebutuhan keluarga.

 

Ingin Melanjutkan Pendidikan ke Tingkat SMP

Novi yang kini duduk di kelas 6 menghabiskan waktu liburannya untuk berjualan di lokasi yang tak jauh dari Tugu Mahkota, Solo.

Di tengah kesulitan yang sedang dihadapinya, ia memiliki harapan untuk bisa melanjutkan pendidikan ke tingkat SMP.

Impian yang mungkin untuk sebagian orang terasa sepeti bagian hidup yang otomatis akan dilalui tanpa harus dipikirkan sama sekali.

Si pengunggah pun memberikan motivasi dan semangat pada bocah itu sebagai dukungan bahwa harapannya bukan hal yang tak mungkin.

Tak hanya itu, kolom komentar pun dipenuhi doa bagi si gadis tangguh ini untuk meraih masa depan yang lebih cerah.

 

Penutup

Itu dia cerita singkat mengenai bocah jualan makanan ringan di sekitar Solo, Jawa Tengah yang menjadi tumpuan keluarga.

BACA JUGA  Ingin Nikmati Fitur Premium Instagram? Harus Bayar Segini!

Novi mengajarkan kita untuk selalu tangguh dalam menghadapi kerasnya kehidupan, serta bersyukur dengan kondisi saat ini.

Semoga informasi ini bermanfaat dan sampai jumpa di artikel selanjutnya!