Aplikasi Tetap Berjalan dalam Mode Key Lock Sleep dan BerbagaiFitur Android Lainnya

Pengguna banyak menggunakan aplikasi untuk melakukan pekerjaan, game atau aktivitas lainnya. Terkadang pengguna kesulitan apabila harus mengeluarkan aplikasi karena dapat membuat aplikasi ke pengaturan awal. Beberapa aplikasi akan tetap berjalan ketika android dalam mode key lock sleep.

Sekilas Tentang Android

Android merupakan sistem operasi seluler dari Google yang memodifikasi kernel Linux dan perangkat sumber terbuka lain. Sistem ini telah ada sejak tahun 2008. Maksud dari sumber terbuka adalah pengguna dapat mengembangkan sistem operasi sesuai inovasi mereka.

Sistem operasi ini memiliki Google Play Store untuk mendownload berbagai aplikasi atau game yang dapat dimainkan pengguna melalui smartphone. Ada berbagai fitur yang ada seperti notifikasi, hotspot, memory, layar lipat, cloud storage, open source, pencadangan aplikasi dan lain sebagainya.

Android ada berbagai versi mulai dari Android 1.0 hingga Android 11 dengan menggunakan nama dessert seperti Android Cup Scake, Donut, Oreo, Pie dan sebagainya. Bagi pengguna Android harus memiliki akun google untuk masuk pada semua aplikasi Google Play Store.

Fitur Otomatis Pada Android

Seiring berkembangnya teknologi Android terus mengeluarkan perbaikan dan inovasi untuk memberikan kemudahan bagi pengguna dalam menggunakan sistem operasi Android. Ada berbagai fitur menarik yang ada pada sistem Android yaitu pengaturan otomatis.

Pengaturan ini memudahkan pengguna dalam menjalankan berbagai fungsi di Android secara otomatis. Namun masih banyak pengguna Android yang belum mengetahui berbagai fitur tersebut. Berikut fitur-fitur yang memudahkan pengguna dalam melakukan aktivitas melalui Android, antara lain:

1. Fitur Do Not Disturb

Do not disturb merupakan fitur yang berguna dalam membantu pengguna agar tidak mendapatkan gangguan berupa panggilan telepon atau pesan singkat dari notifikasi saat ingin beristirahat. Fitur ini tidak akan menampilkan notifikasi dari aplikasi.

Hal ini bermanfaat bagi pengguna yang ingin bersantai tanpa terganggu dengan notifikasi grup, pesan atau lainnya. Penggunaan fitur ini dapat disetting dalam beberapa waktu misalnya handphone akan senyap selama seharian penuh.

  • Buka pada menu pengaturan dan pilih sound
  • Aktifkan fitur ini dan setting sesuai keinginan mulai dari jam, hari, dan notifikasi apa saja yang boleh muncul
BACA JUGA  Aplikasi Pencari Biss Key Parabola yang Mudah Pengaplikasiannya

2. Fitur Backup Foto dan Video

Fitur kedua berupa backup foto dan video sebagai penyimpanan apabila perangkat rusak atau semua data hilang. Maka pengguna dapat memiliki data cadangan sehingga semua data yang ada masih aman. Proses penyimpanan melalui aplikasi google photos.

  • Buka aplikasi dan pilih menu settings pada bagian kanan layar
  • Setelah itu aktifkan fitur back up and sync
  • Untuk mengosongkan memori secara otomats maka pilih free up device storage
  • Foto dan video akan terhapus dan otomatis tercadangkan sehingga memori storage dapat lega

3. Fitur Smart Lock

Fitur ketiga yaitu smart lock berguna untuk membantu pengguna Android dalam membuka handphone melalui PIN, pattern, atau sidik jari tanpa repot. Biasanya fitur ini digunakan saat berada di tempat yang aman seperti rumah.

  • Buka menu settings dan tekan security and fingerprint
  • Lalu tekan Smart Lock
  • Akan ada banyak kondisi perangkat yang bisa secara otomatis terbuka mulai dari lokasi hingga suara dan pilih opsi sesuai kebutuhan pengguna

Kelebihan Android

Android tetap eksis meskipun sudah berjalan selama kurang lebih belasan tahun. Hal ini membuat Android memiliki keunggulan daripada smartphone lainnya. Berbagai fitur, desain, dan kualitas terus dikembangkan demi kenyamanan pengguna.

Keterbukaan yang ada pada Android sehingga pembuat perangkat dan pengembang software menyukai sistem ini karena dapat mereka kembangkan sesuai keinginan. Ada banyak layanan yang Android tawarkan seperti layanan pencarian lokasi, database SQL, browser dan penggunaan peta dan juga tema vivo tembus aplikasi whatsapp.

Pada Android pengguna tidak perlu khawatir jika memori penuh karena dilengkapi oleh memori eksternal yang dapat menambah kapasitas storage. Bahkan Android telah mengembangkan smartphone yang dapat dilipat dan memiliki kualitas sangat canggih.

Tipe Aplikasi Pada Android

Android memiliki tiga macam tipe yaitu foreground activity, background service, dan intermittent acivity. Foreground activity merupakan aplikasi yang dapat berjalan saat muncul pada layar dan akan efektif meskipun tidak terlihat. Hal ini akan memperlancar perpindahan antar aktivitas.

Background activity merupakan aplikasi yang mempunyai interaksi terbatas dengan pengguna misalnya aplikasi penyaring panggilan atau sms autorespon. Sedangka tipe aplikasi terakhir yaitu intermittent activity merupakan aplikasi yang memerlukan saran dan masukan dari pengguna.

Tipe ketiga ini apabila beroperasi pada background akan bekerja secara efektif dan pada kondisi tertentu akan memberikan informasi kepada pengguna tentang kondisi yang ada pada smartphone. Misalnya pada aplikasi pemutar musik.

BACA JUGA  Aplikasi Edit Foto Kepala Upin Ipin Unik dan Menarik

Aplikasi Akan Tetap Berjalan Ketika Android Dalam Mode Key Lock Sleep

Ada beberapa langkah agar bisa menjalankan aplikasi saat Android terkunci, sleep atau kembali ke menu home. Berikut tiga langkah supaya aplikasi akan tetap berjalan ketika android dalam mode key lock sleep, yaitu sebagai berikut:

1. Langkah Pertama

Pada langkah pertama pengguna dapat mengunci aplikasi melalui bar resent app. Recent app menjadi penanda adanya aplikasi yang masih berjalan meskipun berada di layar belakang. Apabila pengguna keluar dari aplikasi melalui home atau back maka aplikasi masih dapat berjalan.

  • Pertama klik pada tombol soft di kiri resent app dan tarik ke bawah aplikasi
  • Apabila telah berhasil maka akan tampil pada bagian icon gembok

2. Langkah Kedua

Langkah kedua ini memakai pengaturan manajer pemakaian baterai khusus yang berguna saat aplikasi yang ada dapat berjalan pada background. Pada langkah ini tidak semudah yang pertama. Cara kedua menggunakan langkah sebagai berikut:

  • Masuk pada menu setting
  • Setelah itu pilih additional settings
  • Dan klik pada battery dan performance
  • Pilih pada manage apps battery usage
  • Lalu pilih choose apps dan pilih aplikasi yang pengguna inginkan
  • Setelah itu atur pengaturannya pada bagian notifications

3. Langkah Ketiga

Langkah ketiga ini dengan mengizinkan aplikasi bekerja secara otomatis. Pengaturan ini berguna agar android dapat menjalankan fungsinya otomatis sehingga memudahkan pengguna dalam melakukan aktivitas melalui handphone. Langkah ini menggunakan cara berikut:

  • Masuk pada menu security dan pilih pada permissions
  • Lalu tekan autostart dan cari aplikasi yang pengguna inginkan
  • Setelah itu nyalakan bagian saklar dengan menggeser bagian kanan

Kenapa Aplikasi Dapat Otomatis Menutup

Apabila Anda sedang menggunakan aplikasi pemancung hidung dan aplikasi tersebut tiba-tiba tertutup sehingga memunculkan homescreen. Hal ini menyebabkan aplikasi yang sedang berjalan kembali ke pengaturan awal atau otomatis dimatikan penggunaannya. Ada beberapa alasan yang melatar belakangi hal tersebut, antara lain:

  • Banyaknya file cache yang menumpuk pada handphone Android sehingga membuat kinerja sistem menjadi tidak optimal
  • Penuhnya RAM karena berbagai macam aplikasi yang ada menyebabkan handphone menjadi tidak kuat
  • Aplikasi yang Anda gunakan bisa jadi masih berada dalam versi BETA, belum update sehingga penggunaan masih dalam tahap uji coba
  • Adanya aplikasi yang tidak compatible mengakibatkan tidak berjalan baiknya aplikasi tersebut sehingga mempengaruhi kinerja sistem handphone
  • Data pada aplikasi berada dalam kondisi corrupt sehingga aplikasi menjadi error

Demikian informasi mengenai aplikasi akan tetap berjalan ketika android dalam mode key lock sleep dari Liputan Times. Ketiga langkah tersebut memudahkan pengguna dalam menjalankan aplikasi agar tidak kembali ke mode awal.